CALON KETUA IKA SMANSA MAROS MUHAMMAD JABBAR TEMUI BUPATI MAROS

Maros- Menjelang pelaksanaan Musyawarah besar (Mubes) Ikatan Alumni (IKA) SMANSA Maros pada tanggal 2 Juli 2022.

Muhammad Jabbar setelah kemarin resmi mengembalikan formulir Pendaftaran Calon Ketua IKA SMANSA Maros, Selasa (20/6/2022). Dirinya kembali bergerak menyempatkan untuk bersilaturahmi dengan Bupati Maros, A.S. Chaidir Syam di Rumah Jabatan.

Dalam kesempatan tersebut, Muhammad Jabbar menyampaikan ucapan terima kasih atas perkenan waktunya, sekaligus memohon do'a restu kepada A.S. Chaidir Syam sebagai senior angkatan Alumni SMAN 1 Maros, yang saat ini menjabat sebagai Bupati Maros untuk memimpin IKA SMAN 1 Maros kedepan.

Didampingi Tim Pemenangannya, Jabbar dihadapan Bupati Maros berjanji jika terpilih, dirinya akan merangkul semua Angkatan Alumni dalam kepengurusan IKA Smansa Maros untuk bahu-membahu bersinergi dengan Pemerintah daerah untuk mendorong kemajuan Pembangunan Kab. Maros.

Alumni Smansa Maros yang berjumlah kurang lebih 50 angkatan akan dikolaborasikan dalam menyukseskan program-program pembangunan daerah serta akan aktif berkontribusi positif dalam memajukan dan menghidupkan almamater sekolah.


Dalam pertemuan yang sangat humble dan penuh keakraban tersebut, Bupati Maros A.S. Chaidir Syam, sebagai senior Alumni menyambut dengan penuh kekeluargaan dan memberikan apresiasi terhadap Muhammad Jabbar untuk maju memberi dinamika dalam Mubes IKA Smansa Maros yang akan digelar dalam waktu dekat di Grand Town Hotel Maros, sembari memberikan pandangan bahwa semakin banyak calon yang tampil, akan semakin semarak Mubes IKA nantinya.

Disisi lain, Chaidir Syam juga berharap, siapa pun yang terpilih nanti dalam Mubes IKA Smansa Maros, termasuk Muhammad Jabbar, agar mampu mengaktifkan dan memberi warna kepada IKA SMANSA Maros, sehingga nantinya dapat menawarkan pikiran-pikiran yang cerdas untuk Maros kedepan. 

Lanjutnya, ia juga menitip pesan agar Mubes nanti berjalan lancar penuh persaudaraan dan menghasilkan pemimpin yang mampu  merekat dan merangkul seluruh angkatan yang ada, ujarnya.

Sebelum berakhir dengan sesi foto bersama, Muhammad Jabbar menyatakan siap memberdayakan seluruh angkatan alumni Smansa Maros, baik yang lebih muda maupun para senior angkatan Alumni, agar nantinya kedepan, bisa bersama-sama melaksanakan program secara aktif dan berkesinambungan dalam bingkai persatuan. (Hz)


Komentar

Postingan populer dari blog ini

TEROBOSAN WASIDIK POLDA SUL-SEL DALAM MEWUJUDKAN KESUNGGUHAN PENGAWASAN EQUALITY BEFORE THE LAW MENJADI SUATU HARAPAN PENANTIAN, DOA MASYARAKAT SUL-SEL YANG TERKABULKAN

Vox Point Indonesia Kembali Menggelar Vaksinasi Booster

PEMERINTAH DI NILAI ABAI, PENYALURAN BLT EMPAT KECAMATAN SECARA SERENTAK DI SATU LOKASI OLEH PT. POS INDONESIA LANGGAR PROKES